Informasi : Aplikasi Auto proctor / pengawasan pada halaman ini sudah diaktifkan.

Pramuka SDN 05 Kalirejo

 


Salam Pramuka!!

Halo Kakak-kakak sekalian

Selamat pagi dari tempat SDN 05 Kalirejo Lawang, pada kesempatan pagi ini yang sangat cerah ini,  kami berkegiatan membina pramuka di SDN 05 Kalirejo. Acara sangat seru dan banyak sekali adik-adik SDN 05 Kalirejo antusias dalam mengikuti kegiatan kepramukaan.


Banyak sekali kegiatannya mulai dari senam pagi yang di ikuti oleh seluruh siswa, dan di lanjutkan dengan kegiatan membina adik-adik kelas 3, yang di awali dengan ice breaking yaitu mulai dari tepukan hingga nyanyian semangat hingga membuat warga sekolah ikut serta melihat kegiatan tersebut  sangat seru dan antusias dari adik-adik kelas 3 tersebut. kegiatan berlangsung dari jam 07.00 hingga pukul 09.00. Itulah sekilas kegiatan seru serta spektakuler dan antusiasme adik-adik siaga SDN 05 Kalirejo. 

"Pramuka mengajarkan kebersamaan, kedisiplinan, kemandirian, jiwa korsa dan semangat pantang menyerah". (Azl)


Salam Pramuka!!


Post a Comment

© Brawirawi - Official. All rights reserved. Developed by Jago Desain