Informasi : Aplikasi Auto proctor / pengawasan pada halaman ini sudah diaktifkan.

Pramuka ramah IT



Apakah Kamu Tahu apakah itu Ramah IT..??

1. Apakah bermain game juga salah satu tindakan perwujudan dari Ramah IT...??

2. Apakah saat kita bersosmed seperti Tiktok, snackvideo juga salah satu bukti bahwa kita mampu menggunakan IT..?


Ramah IT sebenarnya memiliki pengertian bahwa keterbukaan dengan alat / media berbasis teknologi. disini ditekankan adalah pada tujuan dan manfaat dalam kehidupan manusia. Jika Teknologi saat ini sangat membantu dalam kehidupan seperti komunikasi, pekerjaan maka dianggap teknologi tersebut menjadi Ramah dengan kegiatan manusia. 

Dan akan berbeda terbalik 180 derajat, jika teknologi tersebut bertujuan mengganggu kegiatan manusia seperti menggunakan teknologi secara berlebihan contohnya bermain game yg melebihi waktu istirahat, menggunakannya ditempat-tempat umum sehingga muncul adanya sebuah gaya atau tradisi diam saat berkumpul dengan orang banyak (non sosial), kurangnya kepedulian dengan peristiwa yang ada di sekitar.

Dan ini yang banyak dirasakan oleh generasi muda saat ini, dengan semakin maju pesat teknologi tidak dapat diimbangi dengan interaksi sosial penggunanya, hal inilah yang menyebabkan teknologi semakin merusak peradaban suatu komunitas masyarakat dan bahkan mengancam sumber daya manusia suatu negara. Benar tidak nya dapat kita rasakan sendiri. bahkan bisa jadi kita adalah salah satu generasi muda tersebut. Jangan takut untuk tidak mengakuinya.


Pramuka Ramah IT.

Dalam tema saya hari ini, akan saya jelaskan bagaimana Pramuka dapat memberikan petunjuk, infromasi bahkan langkah-langkah untuk kita sebagai generasi muda dapat menggunakan teknologi menjadi Ramah dan sangat berguna baik dalam pengembangan life skill (kecakapan hidup) serta sebagai media komunikasi dengan komunitas lain. Dan lebih bagusnya bisa kita berwirausaha dengan menghasilkan uang secara mandiri.

Didalam kegiatan pramuka ramah IT ini, adik-adik akan diajarkan menjadi seorang Content Creator. bagaimana cara membuat content yang bermanfaat bagi diri sendiri, rekan dan orang lain, selain itu juga akan pembina ajarkan tema konten yang baik, materi konten, lighting konten, audio konten dan sudut pengambilan konten tsb.

Dengan adanya konten kalian nantinya yang bersifat faktual, nyata, logika, empiris sudah dipastikan informasi / konten yang kita berikan atau kita kemas menjadi lebih informatif dan sangat berguna bagi penonton atau audien. dan sebaliknya jika konten yang kita buat asal-asalan serta tidak berdasar malah akan menjadi sia-sia, tidak ada audien yang menonton dan menunjukkan bahwa kita tidak berkualitas .

semoga dengan adanya program ini di kegiatan kepramukaan di SMA Negeri 1 Lawang. Dapat menghasilkan bibit-bibit Konten Kreator seperti :

  1. Blog
  2. Youtub
  3. Audiografer
  4. VideoGrafer
  5. Desain Grafis
  6. Filmaker
  7. Instagram
  8. Facebook
  9. dan lain sebagainya.

Jadi pastikan kalian nanti bisa menerima dan mengikuti kegiatan-kegiatan diatas dengan bergabung di ekskul Pramuka. Sedangkan di pramuka wajib yang diajarkan hanya 1 - 2 poin diatas. 

 

Post a Comment

© Brawirawi - Official. All rights reserved. Developed by Jago Desain